Senin, 21 Maret 2011

Mie Goreng Jawa



Mie Goreng Jawa

Tp karena isiannya campur2 dari bahan yg ada di kulkas..jd namanya Mie Goreng Campur campur..hehe...

Bikin yukk..mudah, dan lebih sehat..:)

Mie Goreng Jawa Ala Mama Itara..^_^

Bahan :

* 250 gr mie kering yg lebar, seduh dengan air mendidih hingga lunak, tiriskan beri sedikit minyak goreng, sisihkan
* 100 gr taoge, buang akarnya
* 1 ikat sawi hijau, potong2
* 2 batang daun bawang, iris halus
* 1 batang seledri, iris halus
* 1-2 sendok makan bawang goreng
* 100 gr udang kupas
* 5 buah sosis sapi potong2, lalu goreng sebentar saja
* 20 butir telur puyuh, rebus goreng hingga berkulit
* 2-3 sendok makan kecap manis
* 100 cc air kaldu ( pakai kaldu blok yg dicairkan dg air hangat )
* 3-5 sendok makan minyak, untuk menumis
* 2 sdm minyak wijen

Bumbu dihaluskan:

* 3 buah kemiri goreng/sangrai
* 5 buah bawang putih
* 1 sendok teh merica bulat
* 1/2 sendok teh garam
* 1/2 sdt gula
Cara membuat:

* Tumis bumbu halus sampai kuning, masukkan udang, aduk sampai udang berubah warna. Tuangi kaldu, didihkan , masukkan kecap, mie, dan daun bawang tes rasa.
* Masukkan taoge, seledri dan sawi, aduk sampai seluruhnya matang dan kaldu habis tambahkan minyak wijen aduk rata masukkan telur puyuh dan sosis yg sudah di goreng aduk. Angkat, hidangkan dengan bawang goreng.

Kalau suka bisa di beri potongan cabe, karena ini makannya dg anak2 jd ngga pedes..:)

Happy Cooking

Tidak ada komentar:

Posting Komentar